Kamis, 09 September 2021

MASA-MASA AWAL BAHASA INDONESIA

Sumber: Dokumentasi Pribadi


Topik sejarah yang diangkat teman-teman womanreads @the.ladybook minggu ini membuat saya menyelesaikan buku tentang kajian masa lampau bahasa ini.

Masa lampau bahasa dikaji dalam bidang prasejarah bahasa, sejarah bahasa, dan sejarah studi bahasa. Buku ini lebih condong membahas yang kedua, mengenai sejarah bahasa Indonesia.

Menemu fakta bahwa 2 Mei 1926 sebagai hari kelahiran bahasa Indonesia ialah awal keseruan. Sepertinya saya termasuk yang terdoktrin bahwa semua tentang bahasa Indonesia bermula dari Sumpah Pemuda, 1928 🤒

Iya, beberapa keseruan lain bertubi-tubi mengikuti:

(1) berkenalan dengan Ki Hajar Dewantara, M. Tabrani, Soemanang, dan Soedarjo sebagai empat pendekar pertama bahasa Indonesia,

(2) perpindahan yang evolusioner dari bahasa Melayu ke bahasa Indonesia, yang mau tidak mau sampai pada bahasan migrasi bahasa beserta penyebarannya,

(3) peristiwa-peristiwa yang membidani hingga menemani pertumbuhannya: Kongres Pemuda I, II,  dan Kongres Bahasa Indonesia I.

Saya tentu perlu membaca manuskrip-manuskrip lain yang membahas hal yang sama sebagai pelengkap, penegas, dan (bila perlu) pembanding. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KULIAH PAKAR ADOBSI